Mencicipi Burger King Grand Wisata

Malem gaes, tadi sore beranjak magrib, liandhara dan keluarga habis jalan muter-muter ke grand wisata naik "si black gold" alias Nmax hitam.

Semua sudut dan ruas jalan liandhara lalui bersama " si black gold" ini, hingga sesaat setelah lewati Rumah sakit Hermina, si Amanda adik liandhara menunjuk-nunjuk sambil bilang " yaah burger, mah burger" eh ternyata ada restorant Burger King, emang kebetulan pengen nyobain dan perut lagi laper, akhirnya setelah berfikir sebentar " maklum bukan orang berduit, mau makan aja mesti mikir dan kiat-kiat kantong dulu, dan akhirnya kami memarkirkan motor kedepan parkiran, dan lalu masuk dan memesan 4 porsi burger, chiken dan nasi serta 4 gelas Milo dingin.

Untuk fasilitas di burger king grand wisata ini hampir sama dengan MC Donald grand wisata yg ada disebelahnya, ada wahana mandi bola untuk anak sebagai sarana hiburan disaat menunggu orangtuanya sedang menyantap beragam menu yang ada di burger king. Pinter banget ya marketingnya, biar anak betah main dan betah jajan he he heee....

Kemudian untuk pilihan menu juga beragam ya gaes, ada paket King Meal Deals yang harganya 49.900, ada Meat Stacker dan lain2. Tapi liandhara gak pilih menu itu, cukup paket burger king yg murah aja yg satu porsi 27.500 ( ada beef burgernya, dan ada kentang gorengnya).



Untuk pembayaran, kebetulan saat itu sedang ada promo cashback 25% dengan menggunakan pembayaran ovo, dari pada mubazir, langsung saja liandhara bayar pakai Ovo, itung2 kenyang dapet cashback pula....pikir2 untung ada saldonya diovo ya, jadi bisa buat jajan. He heeeeee.

Itulah sekelumit pengalaman makan di burger king, ini pengalaman makan ku, mana pengalaman makan kalian?

Comments